gambar Hiu Porbeagle |
LONDON - Dua pemancing ikan terkejut ketika seekor hiu 'monster' yang tiba-tiba datang mendekat dan menyeret perahu hingga 17 kaki (5,1 meter) yang ditumpanginya. Wayne Comben (45 tahun) dan Graeme Pullen (60 tahun) memerlukan waktu sekira 90 menit untuk menangkap ikan terbesar yang ada di laut Boscastle, North Cornwall, Inggris.
Dilansir Mirror, Kamis (31/5/2012), secara tiba-tiba hiu porbeagle dengan panjang 10 kaki (3 meter) itu muncul ke permukaan dan menuju umpan yang diberikan oleh pemancing tersebut. Hiu yang diperkirakan memiliki berat 220 kilogram dikabarkan mengalahkan rekor berat hiu sebelumnya yang pernah ditangkap di Skotlandia pada 1993 seberat 202,8 kilogram.
"Saya tidak pernah melihat yang seperti ini dalam penangkapan ikan laut selama 40 tahun. Ini rasanya seperti sesuatu dari Jaws (film thriller di tahun 1975)," ujar Graeme.
Menurutnya, hiu besar yang ditangkapnya itu memerlukan umpan mackerel (sejenis ikan air tawar) serta menempatkan pengait di sudut mulutnya. Hanya saja, dengan mendapatkan pengait di bagian mulut hewan tersebut, maka tertarik pula perahu itu hingga beberapa mil.
Wayne mengatakan, cara hiu itu tiba-tiba muncul ke permukaan mampu membuat saya merinding bila memikirkannya hal itu lagi. "Saya berjuang dengan semua yang saya miliki serta menjalankannya pada adrenalin hingga akhir," tambah Wayne.
Dari Wikipedia, porbeagle (Lamna nasus) adalah spesies hiu mackerel dalam family Lamnidae. Hewan air ini berhabitat di perairan dingin serta beriklim sedang di atlantik utara dan belahan bumi selatan
0 comments:
Post a Comment